Tulisan sebelumnya tercantum tanggal postingan 04 Februari 2012, artinya sampai tulisan ini diterbitkan (21 April 2012) sudah 95 hari waktu jeda untuk memposting tulisan.... ehm waktu yang lama.
Untuk itu, pada postingan ini kita akan mengulan cara memasang Kode HTML untuk Link pada Media Blog, tulisan yang mengisahkan tentang cara memasang link. Sebelum lanjut tentang bagaimana memasang Kode HTML untuk Link pada Media Blog, ada baiknya kita memahami arti link terlebih dahulu. Link diartikan sebagai penghubung dari satu halaman ke halaman yang lain.
Contoh link dapat dilihat pada bagian kata "DI SINI" pada gambar berikut ini.
Teks di sini menunjukkan sebuah halaman yang ketika diklik akan membuka sebuah halaman lain, yang tentunya berisi sebuah informasi.
Link tentunya membutuhkan media, medianya bisa berupa teks atau bisa juga berupa gambar, untuk lebih jelasnya ikuti langkah-langkah berikut ini cara memasang Kode HTML untuk Link pada Media Blog
A. Media link berupa teks
- Pasang kode berikut ini
<a href=http://www.ak-ishaq.com/2012/04/kode-html-untuk-link-pada-media-blog.html” target="_blank">di sini</a>
Catatan:
- Contoh Kode: http://www.ak-ishaq.com/2012/04/kode-html-untuk-link-pada-media-blog.html, adalah alamat link yang menjadi tujuan dan diambil dari halaman browser yang digunakan
- Ganti kode link di atas dengan kode link Anda yang ingin dihubungkan
- Kode target="_blank", adalah kode yang menandakan bahwa hasil link akan terbuka pada halaman baru (tidak menimpa halaman sebelumnya), Anda bisa saja menghilangkan kode ini, sehingga kodenya menjadi:
<a href=http://www.ak-ishaq.com/2012/02/info-aplikasi-komputer-2012.html”>di sini</a>
- Teks di sini, adalah kode yang nantinya muncul mewakili link tersebut, silahkan disesuaikan dengan kalimat sebelum atau sesudahnya
- Terbitkan tulisan Anda
- Hasilnya, jika menggunakan contoh di atas, dengan kalimat pengantar sebagai berikut.
...... untuk mengetahui cara memasang Kode HTML untuk Link pada Media Blog silahkan baca di sini ....
Contoh di atas akan mengarahkan kita kesebuah halaman baru yang berisi tentang cara membuat Kode HTML untuk Link pada Media Blog dengan warna yang berbeda pada teks link tersebut. - Selesai
B. Media link berupa gambar
Media link berupa gambar pada prinsipnya sama dengan jika kita menggunakan media teks sebagai media link, cuma perlu menambahkan gambar yang sudah tersimpan pada tempat pemyimpanan online dan mengambil kode gambar tersebut kemudian menambahkan alamat linknya pada kode di bawah ini.
Berikut contoh kode HTML untuk memasang link dengan menggunakan media gambar, diilustrasikan sebuah gambar yang ketika diklik akan muncul sebuah halaman yang isinya terkait dengan gambar tersebut,lihat contohnya di bawah ini. (klik dan lihat hasilnya!)
Untuk memasang kode linknya dengan media gambar sebagai media link dapat dilakukan dengan cara berikut ini:
- Pasang kode berikut ini
<a href="http://www.facebook.com/pages/Media-Ruang-Berbagi-Pengetahuan/175425532862" target="_blank"><img border="0" height="117" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiDAHt2aPQGS2rsRhiT4-8gWM_5eioEtBaIGrM7C3RcqrnUMrW8L7uvst_aSTX1dxOExf9sVbEq1yTmYODoMitoXyrn-O9y-jp77Mf2VVpH8KBh2nbQVOtRr1zCfBZptF_7vOAamJp2sJ8/s200/Link2.png" width="200" /></a
Catatan:- Kode: http://www.facebook.com/pages/Media-Ruang-Berbagi-Pengetahuan/175425532862 adalah alamat tujuan yang dihubungkan, silahkan ganti dengan kode link tujuan Anda sendiri
- Kode: img border="0" adalah kode untuk menghilangkan garis luar dari gambar
- Kode: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiDAHt2aPQGS2rsRhiT4-8gWM_5eioEtBaIGrM7C3RcqrnUMrW8L7uvst_aSTX1dxOExf9sVbEq1yTmYODoMitoXyrn-O9y-jp77Mf2VVpH8KBh2nbQVOtRr1zCfBZptF_7vOAamJp2sJ8/s200/Link2.png adalah kode gambar, silahkan ganti dengan link gambar Anda (gambar ini yang akan muncul pada halaman postingan di media blog Anda)
- Kode: height="117" dan kode: width="200" adalah kode yang mengatur tentang ukuran tinggi dan lebar dari gambar tersebut
- Selesai dan terbitkan tulisan Anda
Update via Email
Artikel Terkait: